Analisis Pengaruh Current Ratio, Inventory Turnover, Dan Firm Size Terhadap Kinerja Keuangan Perusahaan Industri Barang Konsumsi Yang Terdaftar Di Bursa Efek Indonesia Tahun (2016-2020)

##plugins.themes.academic_pro.article.main##

Faiz Nurfajri Suprayogi
Elfandi

Abstrak

Penelitian ini bertujuan menganalisa pengaruh Current Ratio, Inventory Turnover, dan Firm Size terhadap kinerja keuangan perusahaan industri barang konsumsi yang terdaftar Di Bursa Efek Indonesia tahun 2016-2020. Metodologi penelitian yang digunakan adalah metode kuantitatif dengan data panel yaitu gabungan dari runtun waktu (time series) dan cross-sectional, menggunakan data sekunder yang diperoleh dari website Bursa Efek Indonesia. Teknik pengambilan sample menggunakan metode purposive sampling dengan data tahunan dan periode penelitian dari tahun 2016 hingga tahun 2020. Teknik analisis data yang digunakan adalah uji asumsi klasik (uji multikolinearitas, uji heteroskedastisitas) dan uji hipotesis t-statistik serta f-statistik untuk menguji keberartian pengaruh secara bersama-sama dengan tingkat signifikansi 5%. Hasil dari penelitian ini menunjukkan bahwa secara parsial variabel ITO dan Firm Size berpengaruh negatif dan signifikan terhadap kinerja perusahaan dan variabel CR berpengaruh positif namun tidak signifikan terhadap kinerja perusahaan. Sementara itu secara simultan variabel bebas CR, ITO, dan Firm Size secara bersama-sama memiliki hubungan yang signifikan terhadap variabel terikatnya yaitu kinerja keuangan. Koefisiensi determinasi dari penelitian ini menunjukkan angka sebesar 42% memperlihatkan bahwa variasi variabel bebas CR, ITO, dan Firm Size menjelaskan variasi naik turunnya variabel terikat harga saham sebesar 42%, sedangkan sisanya sebesar 58% dipengaruhi oleh variabel bebas lainnya


 

##plugins.themes.academic_pro.article.details##